MUSYAWARAH PEMBANGUNAN MESJID BARU AL-HIDAYAH
Alhamdulillah rapat rencana Pembangunan mesjid baru di Alhidayah Bukit Cimanggu City tidak akan terlalu lama lagi segera terwujud karena pada hari Sabtu tanggal 17 Oktober 2020 telah diadakan rapat oleh Panitia Pembangunan Mesjid Baru yang dihadiri oleh Panitia Pembangunan dari unsur YAYASAN sbb:
1. Bapak H. Rio (Ketua Dewan Pembina)
2. M.Jufri(Anggota Dewan Pengawas)
3. Najib Jaelani (Dewan Pengawas)
4. H.M. Barkah (Ketua Yayasan)
5.Ahmad Husein (Sekretaris)
6. Suherman (Bendahara)
7. Ahmad Junaedi (Ketua1-Unit Ibadah & Sosial)
8. H.Anton D.Asman (Ketua BPM)
9. Koko Syahputra (Anggota Panitia)
Keputusan bersejarah adalah disepakatiPeletakan Baru Pertama Pembangunan mesjid Baru Alhidayah yaitu In Syaa Allah pada hari Jum'at tertanggal 13 Nopember 2020. Oleh sebab itu persiapan koordinasi dengan pihak pihak yang akan terlibat seperti Pejabat Pemerintahan Kota Bogor beserta LEGALITAS atau perizinan harus segera dipastikan, oleh sebab itu PIC yang bertanggung jawab atas pembangunan mesjid Alhidayah tersebut adalah sebagai berikut:
1. Pembuatan spanduk, X-Benner, step atau langkah Donasi di aplikasi, Brosure, materi promosi (PIC: Suherman dan Hasan)
2. Proses Legalitas (Pic : Pak Wawan, Ahmad Junaedi)
3. Pembuatan Maket Mesjid (Pic : Hasan dan team)
4. Penggalangan dana. (Pic : Pak Suherman, Pak Ahmad Husein, Ahmad Junaedi dan Shaelendra Ogan)
5. Finalisasi DED Menara. (Pic : Pak Najib, Pak Koko dan Pak Sidik)
7. Peletakan batu pertama : (Pic : Pak Barkah, Pak Wawan dan Pak Rio)
8. Team seleksi pelaksana : (Pic : Pak Wawan, Pak Jufri dan Pak Anton)
9. Team Lapangan : (Pic : Pak Barkah, Pak Najib, Pak Koko dan Pak Sidik)
Atas nama pengurus YAYASAN mengajak kepada semua Jamaah dan Warga Bukit Cimanggu City mau dan bersedia memanfaatkan kesempatan berharga ini untuk ikut terlibat baik langsung maupun tidak langsung terhadap rencana pembangunan mesjid baru Alhidayah ini, terlibat tidak langsung bisa berupa do'a atau menjadi Duta Donasi sebagai kepanjangan tangan Panitia. Semoga Allah mudahkan semua rencana ini semua. Aamiin YRA.
(Panitia Pembangunan)